Artikel
MUSDES KHUSUS TERKAIT BANTUAN BLT-DD TAHUN 2023
01 Maret 2023 08:57:53
Desa Rumbuk
593 Kali Dibaca
Berita Desa
Pada Hari ini, Rabu 15 Februari 2023 telah dilaksanakan Acara Musyawarah Desa Insidentil (Musdes Khusus) Penetapan Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tahun 2023 di Aula Kantor Desa Rumbuk Kecamatan Sakra Kabupaten Lombok Timur Provinsi Nusa Tenggara Barat.
Pada Acara Musdes Tersebut telah ditetapkan Alokasi Anggaran Untuk BLT-DD Tahun Anggaran 2023 sebanyak 10% dari Dana Desa Sebanyak 41 KK masing2 KPM Menerima Rp.300.000 Perbulan Selama 12 Bulan (1 Tahun).
Kriteria Penerima BLT-DD Sebagai Berikut :
- Kehilangan Mata Pencaharian
- Keluarga Miskin/Tidak Mampu yang berdomisili di Desa bersangkutang/Masuk katagori keluarga miskin Extrem
- Keluarga yang terdapat anggota keluarga rentan sakit menahun/kronis dan atau difabel
- Keluarga dengan anggota rumah tangga tunggal lanjut usia
- Tidak menerima bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) atau bantuan lainnya yang bersumber dari APBD/APBN
Hasil Yang sudah disepakati antara Pemerintah Desa & BPD Mulai Berlaku Sejak Tanggal ditetapkan Berita Acara Musdes dan tidak bisa di Ganggu Gugat